NAGARI SIAP PEDULI STUNTING (NASI PEDAS)” STRATEGI PERCEPATAN PENCEGAHAN STUNTING PADA IBU HAMIL
Abstract
Stunting merupakan masalah gizi kronis yang disebabkan karena tidak cukupnya gizi pada anak dalam kurun waktu yang cukup lama. Hal ini mengakibatkan terjadinya gangguan dalam masa pertumbuhan balita yaitu tinggi badan balita lebih pendek dari usianya sendiri. Stunting menjadi permasalahan nasional yang krusial dan oleh karenanya, dibutuhkan peran tak hanya pemerintah namun remaja sebagai generasi penerus bangsa perlu terlibat dalam penanganan serta pencegahan stunting ini. Kejadian stunting dapat terjadi pada masa kehamilan dikarenakan asupan gizi yang kurang saat hamil, pola makan yang tidak sesuai, serta kualitas makanan yang rendah sehingga mengakibatkan terhambatnya pertumbuhan. Kegiatan pengabmas dilaksanakan dari tanggal 15 desember 2022, tempat pelaksanaan di Puskesmas Sicincin . Peserta yang menjadi member dalam kelompok ibu hamil di Posyandu wilayah kerja Puskesmas Sicincin berjumlah 25 orang ibu hamil. Berdasarkan hasil kegiatan tersebut terjadinya peningkatan pengetahuan ibu hamil tentang pentingnya pemeriksaan ANC rutin, pemenuhan status gizi dan konsumsi zat besi selama kehamilan di wilayah kerja Puskesmas Sicincin dan mengurangi jumlah kejadian stunting. Diharapkan para ibu hamil dapat lebih mengerti pentingnya menjaga kondisi selama masa kehamilan sampai umur anak berusia 2 tahun yang merupakan periode emas masa pertumbuhan agar dapat menjauhkan diri mereka dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti stunting
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.30633/jas.v5i1.1831
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Publish by Stikes Syedza Saintika Padang
Contact Person:
Ns. Honesty Diana Morika, M.Kep
Editor In Chief
Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
STIKes SYEDZA Saintika Padang
Phone : 082384992512
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 228 Air Tawar Timur Padang - Sumatera Barat
Email: lppmsyedza@gmail.com
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.