PENGARUH PIJAT BAYI TERHADAP KENAIKAN BERAT BADAN BAYI UMUR 1-3 BULAN DI PMB KOTA PADANG

Fanny Ayudia, Arfianingsih Dwi Putri

Abstract


Status gizi adalah parameter tercukupi atau tidaknya nutrisi bayi dalam proses pertunbuhan dan perkembangan.Berdasarka Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, proporsi status gizi sangat kurus dan kurus pada balita sebesar 10,2%. Propinsi Sumatera Barat, prevalensi status gizi pada anak 0-59 bulan sebesar 3,51 %  gizi buruk dan Prevalensi status gizi buruk di kota padang sebesar 3,07 %. Salahsatu rangsangan dan stimulasi yang dianjurkan adalah pijat bayi. pijat bayi adalah bagian terapi sentuhan yang dilakukan pada bayi sehingga dapat memberikan jaminan adanya kontak tubuh berkelanjutan, mempertahankan rasa aman pada bayi dan mempererat tali kasih sayang orang tua dan bayi (Roesli, 2013).Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat Pengaruh Pijat Bayi terhadap Kenaikan Berat Berat Badan Bayi Umur 1-3 Bulan Di PMB Kota Padang

Penelitian ini merupakan penelitian Quasi eksperiment dengan rancangan pretest-posttest control group design. Populasi adalah Populasi dalam peelitian ini adalah seluruh bayi berusia 1-3 bulan Kota Padang. Sampel penelitian ini sebanyak 30 orang dengan rincian 15 orang kelompok kontrol dan 15 orang kelompok eksperimen. Analisa Data menggunakan uji wilcoxon signen rank test menggunakan software pada tingkat kemaknaan p< 0,05.

Dari hasil penelitian didapatkan bahwa  ada Pengaruh Pijat Bayi dengan Kenaikan Berat Badan Bayi di PMB Kota Padang, dengan p-value 0,001 yaitu p < 0,005. Peningkatan berat badan bayi tentunya sangan dipengaruhi oleh pemijatan bayi yang diberikan secara kontiniu. Pada penelitian ini, pijat bayi memberikan manfaat yang sangat besar terhadap pertumbuhan bayiterutama peningkatan berat badan bayi.


Keywords


Pijat Bayi, Berat Badan Bayi

Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi, 2014. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik, Jakarta: Rineka Cipta..

Depkes RI, 2009, Pedoman Pelaksanaan Stimulasi, deteksi dan intervensi dini tumbuh kembang anak ditingkat pelayanan kesehatan dasar, Jakarta

DKK Padang. (2018). Profil Kesehatan Kota Padang Tahun 2018, 1–117.

Hutasuhut, 2018. pengaruh pijat bayi terhadap pertumbuhan usia 1-3 bulan diwilayah kerja puskesmas pematang siantar, Kemenkes

Leveno K, Gary CF, Gant NF. Obstetri Williams, Panduan Ringkas. Jakarta: Buku Kedokteran EGC; 2009.

Notoadmojo S, 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan, Jakarta, RinekaCipta,

Notoadmodjo, S, 2012. Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan (edisi revisi.2012). Rineka Cipta,

Maharani, Sabrina, 2009. Pijat dan Senam Sehat Untuk bayi, Jogjakarta

Marni, 2019. Pengaruh pijat bayi terhadap peningkatan berat badan bayi. Jurnal kebidanan Indonesia, vol 10, No 1 (12-18).

Prawirohardjo, S, 2014, ilmu kebidanan Jakarta Bina Pustaka Sarwono Prawiroharjo.

Prasetyono. DS, 2017. Buku Pintar Pijat Bayi. Yogyakarta.

PN/Bappenas K. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional 2020-2014. Jakarta Kementerian PPN/Bappenas; 2020.

Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas), 2018. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian.RI.

Sumarni. Tinjauan Kritis Intervensi Multi Makronutrien pada 1000 Hari Pertama Kehidupan, Penelitian Gizi dan Makanan Vol 4 : 17-28 tahun 2017.

Syaukani aulia, 2015. Petunjuk teknis pijat, senam, dan yoga sehat untuk bayi agar tumbuh kembang maksimal. Yogyakarta Araska

Yulfira M. Permasalahan Sosial Budaya dalam Upaya Penurunan Angka Kematian Bayi di Provinsi Sumatera Barat. 2017

Widyastuti D, 2009. Panduan perkembangan anak 0-1 tahun, Jakarta Puspaswara.

Varney H, Jan M k, Carolyn L G. Buku Ajar Asuhan Kebidanan. Jakarta: EGC; 2007.




DOI: http://dx.doi.org/10.30633/jkms.v13i1.1150

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




e-ISSN : 2540-9611
p-ISSN : 2087-8508


Publish by Stikes Syedza Saintika Padang (Jl. Prof. Dr. Hamka No. 228 Air Tawar Timur Padang)

Contact Person :

Ns. Honesty Diana Morika,M.Kep
Editor In Chief
Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
STIKes SYEDZA Saintika Padang

Phone: 082384992512

 

Wiya Elsa Fitri, M.Si

Editor

Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
STIKes SYEDZA Saintika Padang

Phone: 08116609525

Jl. Prof. Dr. Hamka No. 228 Air Tawar Timur Padang - Sumatera Barat


Email: lppmsyedza@gmail.com




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


Flag Counter

View My Stats