FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN HANDBODY LOTION DARI EKSTRAK ETANOL BUAH ROTAN (Calamus sp)

Sandra Tri Juli Fendri, Farida Rahim, Tania Puspita, Siska Ferilda

Abstract


Buah Rotan (Calamus sp) merupakan bahan alami yang dapat digunakan untuk mengatasi permasalahan pada kulit dan dimanfaatkan sebagai antioksidan. Metabolit sekunder yang dimiliki buah rotan tersebut seperti flavonoid, fenolik, dan tanin. Tujuan penelitian ini adalah untuk memformulasikan ekstrak etanol buah rotan (Calamus sp) menjadi sediaan handbody lotion dengan 4 formula, yaitu F0 (0%), F1 (1%), F2 (2%), F3(3%) dengan Vitamin C sebagai kontrol positif. Evaluasi sediaan handbody lotion yang dilakukan meliputi pemeriksaan organoleptis, homogenitas, pH, tipe krim, stabilitas,uji iritasi dan uji aktivitas antioksidan dengan metode DPPH menggunakan spektrofotometer UV-VIS pada panjang gelombang 518 nm. Hasil pengujian nilai IC50 ekstrak etanol buah rotan (Calamus sp) sebesar 7,54 µg/mL dan IC50handbody lotion pada F0= 22.637,3 µg/mL, F1= 424,60 µg/mL, F2= 370,06 µg/mL dan F3= 252,73 µg/mL. Ekstrak etanol buah rotan (Calamus sp) dapat diformulasikaan dalam bentuk sediaan handbody lotion, dan tingkat aktivitas antioksidan ekstrak etanol buah rotan (Calamus sp) tergolong sangat kuat, sedangkan pada sediaan handbody lotion F0 tergolong sangat lemah, serta F1, F2, F3 tergolong  lemah.

Kata Kunci: Buah Rotan (Calamus sp), Handbody lotion, Antioksidan


Full Text:

PDF

References


Anggai RA, Hasan H, Thomas N. 2013. Formulasi dan evaluasi sediaan mikroemulsi ekstrak etanol beras merah (Oryza nivara) sebagai antioksidan. Skripsi. Gorontalo: Universitas Negri Gorontalo

Arifin, W. (2005). Rotan Jernang: Tanaman Konservasi Bernilai Ekonomi. Gita Buana. Ariyanto R. 2006. Uji Aktivitas Antioksidan Penentuan Kandungan Fenolik dan Flavonoid Total Fraksi Kloroform dan Fraksi Air Ekstrak Metanolik Pegagan (Centella asiatica L. Urban). Skripsi. Universitas Gajah Mada

Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 1995. Farmakope lndonesia edisi IV. Jakarta: Departemen Kesehatan Republik Indonesia.

Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2008. Farmakope Herbal Indonesia Edisi I. Jakarta: Departemen Kesehatan Republik Indonesia.

Fendri STJ, Putri NR, Putri NP. 2021. “Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Buah Rotan (Calamus.sp) dengan Menggunakan Metode DPPH”. Jurnal Katalisator.; 6(2):223-232.

Fendri STJ, Agustin D , Saputri, H D ., Ferilda, S. 2024. Formulasi Dan Penentuan Nilai SPF (Sun Protection Factor) Sediaan Bedak Tabur Tabir Surya Ekstrak Etanol Buah Rotan (Calamus Sp). Jurnal Kesehatan Saintika Meditory 7 (2), 299-307.

Fatmawaty, Anggreni, Ni, Fadhil, N., Prasasty, V. 2019. Potential In Vitro and In Vivo Antioxidant Activities from Piper Crocatum and Persea America Leaf Extracts. Biomedical and Pharmacology Journal. 12 (20, 1-10).

Harborne JB. 1987. Metode Fitokimiaa, Penuntun Cara Modern Mengekstraksi Tumbuhan Diterjemahkan oleh Kosasih Padmawinata dan Iwang Soediro. Bandung: ITB.

Lachman L, Lieberman AH, Kanig LJ. 1994. Teori dan Praktek Farmasi Industri II Edisi III, alih bahasa oleh Siti Suryani. Jakarta: Universitas Indonesia.

Maysuhara, S. 2009. Rahasia Cantik,Sehat dan Awet Muda. Yogyakarta :Pustaka Panasea.

Molyneux P. 2004. The Use of The Stable Free Radical Diphenylpicrylhydrazyl (DPPH) for estimating antioxidant activity. Songklanakarin, J.Sci. Technol.; 26(2):211- 219.

Mosquera OM, Correa YM, Buitrago DCNJ. 2007. Antioxidant Activity of Twenty Five Plants from Colombian Biodiversity. Mem Inst Oswaldo Cruz.; 102(5):631-634.

Rasyadi Y., Rahim F., Devita S., Merwanta S.,dan Hanifa D. 2022. Formulasi dan uji stabilitas handbody lotion ekstrak etanol daun sirsak (Annona muricata Linn.). Parapemikir:Jurnal Ilmiah Farmasi Vol 11 (1): 15-22

Tarigan J., Panggabean L. 2020. Formulasi sediaan lotion dari ekstrak etanol biji buah salak (Salacca zalacca) (Gaertn.) Voss.).Jurnal Dunia Farmasi: Volume 4 No.2: 82-89

Trilaksani, W., 2003, Antioksidan: Jenis, Sumber,Mekanisme dan Peran terhadap Kesehatan

Wasitaatmadja SM. 1997. Penuntun Ilmu Kosmetik Medik. Jakarta: UI Press.

Winarsi, H. 2007. Antioksidan Alami dan Radikal Bebas. Yogyakarta: Kanisius




DOI: http://dx.doi.org/10.30633/jsm.v8i1.3199

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.




Jurnal Kesehatan Saintika Meditory
Published by Stikes Syedza Saintika Padang 

Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, STIKes SYEDZA Saintika Padang

Jl. Prof. Dr. Hamka No. 228 Air Tawar Timur Padang - Sumatera Barat

Phone: 082384992512
Email: lppmsyedza@gmail.com


  

View My Stats