Diabetes Mellitus (DM) penyakit tidak menular yang serius menjadi masalah kesehatan di masyarakat Indonesia maupun di dunia (Krisnatuti,2008). Pemerintah memprioritaskan pengendalian DM melalui promotif, preventif tanpa menyampingkan upaya kuratif dan rehabilitasi. Pengendalian DM dilakukan Kemenkes yaitu monitoring, deteksi dini faktor risiko DM di Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) Penyakit Tidak Menular (PTM) dan implementasi perilaku cek kesehatan secara berkala, rajin aktivitas fisik, diet sehat dan seimbang, istirahat cukup, kelola stres (Kemenkes,2013). Tujuan pengabdian masyarakat mengenal DM melalui edukasi, memberikan perawatan keluarga yang sakit, bisa mengubah perilaku masyarakat. Edukasi yang diberikan adalah Penyuluhan DM tentang perjalanan penyakit, pengendalian DM, komplikasi dan resiko DM, pemantauan dan Pemeriksaan glukosa darah. Penatalaksanaan diet DM melalui edukasi gizi, perencanaan pola makan, motivasi dan dukungan konselor gizi. Melakukan Olahraga senam DM yang teratur, (3-4 kali seminggu selama 30 menit), berjalan kaki ke pasar, menggunakan tangga, berkebun. Demonstrasi Terapi Non farmakologi yaitu pengolahan tanaman herbal (daun sirih merah). Daun sirih merah berkhasiat untuk pengobatan DM tipe 2 karena mengandung senyawa flavonoid, alkaloid, tanin, dan minyak atsiri yang bersifat menurunkan kadar gula darah. Kesimpulan hasil pengabmas masyarakat memahami dan sadar pentingnya menjaga gula darah, olah raga, pengaturan pola makan dan pemanfaatan lahan di rumah untuk terapi herbal diabetes mellitus.
Agustanti, L. 2008. Potensi Daun Sirih Merah (Piper Crocatum) Sebagai Aktivator Enzim Glukosa Oksidase. IPB. Jurnal Penelitian Sains dan Teknologi 6:26-34. Diakses 17 Juli 2014 dari http://repository.ipb.ac.id.
Dunning MB. 2009. A Manual of Laboratory and Diagnostic Test. 8 th Ed. Lippincott Williams & Wilkins.
Goldstein DE., et al. Tests of Glycaemia in Diabetes. Diabetes Care. 2004; 27:1761– 1773. Gunton JE., et al., Cigarette smoking affects glycemic control in diabetes. Diabetes care. 2002;
(4). 796-7.
Guyton AC, Hall JE. Textbook of Medical Physiology. 11th ed. Pennsylvania: Elsevier Saunders; 2006: 78: 971-2.
Hidayat. T. 2013. Sirih merah budi daya dan pemanfaatan untuk obat. Yogyakarta: Pustaka Baru press.
Hidayat, S., & Napitupulu, R. M. 2015. Kitab Tumbuhan Obat. Jakarta: Agriflo Holt, Kumar. ABC of Diabetes. Sixth edition. UK: Wiley-Blackwell; 2010
International Diabetes Federation, 2013. [diakses tanggal 21 Juli 2015]. Tersedia dari: http://www.idf.org/about-insulin-0/
Kemenkes RI. 2018.Riset Kesehatan Dasar; RISKESDAS. Jakarta : Balitbang Kemenkes RI Utami ningsih,W. 2009. Mengenal dan Mencegah Penyakit Diabetes, Hipertensi, Jantung dan
Stroke untuk hidup lebih berkualitas.Yogyakarta : Media Ilmu.
Utami, P. Dkk. 2007. Terapi Jus Untuk Diabetes Mellitus. Jakarta: Agro Media.
Yunir, 2007. Terapi non farmakologis pada diabetes mellitus. Buku ajar ilmu penyakit dalam jilid iii pusat penerbitan ilmu penyakit dalam. Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.